Saturday, January 28, 2012

Sambutan Ketua Persada Darat

Yth. Rekan Persada Darat. Bersama ini saya sampaikan susunan pengurus Persada Darat periode 2012-2015, sbb ; a. Ketua : Andi Perdana Kahar b. Wakil Ketua 1 : Robertus Donatus Ndona c. Wakil Ketua 2 : Aswardi d. Sekretaris : Tofiq Tofana e. Bendahara : Maruli Simanjuntak. Selanjutnya rekan kita Kunto, Iwan, Richard T akan masuk dlm pengurusan Persada 92 (angkatan dan Polri). Kepengurusan persada darat tdk mengalami perubahan yg signifikan dgn pertimbangan program yg sdh berjalan agar dpt dilanjutkan. Rumusan AD ART dan program akan dikirimkan kpd rekan2 setelah rapat pengurus dilaksanakan awal Feb nanti. Beberapa saran rekan sdh sy himpun sebagai bahan utk penyusunan program misalnya pengembangan usaha melalui badan usaha, kredit simpan pinjam dgn bunga minim (bila ada keperluan mendadak) dn hal2 lain. Dari itu semua bahwa Persada Darat tetap focus kegiatan pada hal yg bersifat sosial. Saran dn masukan rekan2 sangat berarti bagi pengembangan dn soliditas Persada Darat. Tetap semangat dlm berkarya. Viva Persada !

Friday, January 27, 2012

RAPAT MUSYAWARAH ANGGOTA


Tanggerang, Persada Darat melaksanakan musyawarah anggota pada tanggal 22 Januari 2012 di RM Telaga Serpong Tanggerang. Pada kesempatan ini di bahas penyusunan AD/ART Persada Darat (Persaudaraan Akabri 92 Darat). Sesuai ART pasal 4 ayat 2 berbunyi " Ketua organsisai dipilih dalam Musyawarah Anggota dengan sekurang-kurangnya 2/3 (dua pertiga) Anggota inti dan dapat melalui sarana komunikasi yang ada", maka pada saat itu diadakan pemilihan ketua melalui sarana yang ada (hp/sms). Pemilihan ketua ini dilaksanakan oleh Dewan Presidium yang dibentuk utk pemilihan kali ini dengan di ketuai oleh saudara Agustinus Purboyo. Diluar dugaan ternyata 187 warga Persada Darat memberikan hak suaranya. Pada pemilihan ini saudara kita Andi Perdana Kahar terpilih sebagai ketua Persada Darat masa bhakti 2012-2015. Selanjutnya pengurus organisasi ( Wakil Ketua 1, Wakil Ketua 2, Sekertasi dan Bendahara) akan ditunjuk ketua terpilih sesuai bunyi ART juga. Pada kesempatan ini juga di bahas tentang rencana Reuni 20 tahun pengabdian yang akan dilaksanakan pada pertengahan tahun ini. seluruh acara kali ini dapat berjalan dengan baik,hikmat dan lancar serta berkat tuan rumah kali ini bapak Dandim Tanggeran saudara Faroek Pakar. Jaya Selalu Persada Darat.(foto peserta yang hadir)

Wednesday, September 1, 2010

rencana reuni 20 tahun pengabdian


yth. warga PERSADA92,
pada tanggal 28 Agustus lalu di rumah makan gado2 tanggerang telah diadakan acara buka puasa bersama dengan tuan rumah bapak Rikas H. yang saat ini menjabat sebagai Komandan batalyon Arhanud 1 Kostrad tanggerang. Acaranya sangat meriah dimana hadir teman teman kita bukan saja dari wilayah jakarta sekitarnya namun juga dari bandung, serang dll. Ternyata tuan rumah tajir banget boh hehehehehe..

Pada kesempatan ini pula, telah di bicarakan tentang rencana pelaksanaan reuni 20 tahun pengabdian yang akan dilaksanakan pada tanggal 1 agustus 2012.Peserta Reuni bukan saja dari matra darat tapi juga dari laut, udara dan kepolisian. Sebagai langkah awal telah di tunjuk ketua robert ndona dan wakil ketua taufik tofana yang akan membentuk susunan panitia.

Kami meminta partisipasi dari seluruh rekan2 untuk memberikan sumbang saran dan masukan tentang rencana reuni ini, apa bentuk kegiatan yang dapat bermanfaat bagi kita semua. Rencana awal reuni akan dilaksanakan di wilayah jakarta dan sekitarnya selama dua hari. Saran dapat di sampaikan melalui media ini ataupun ke email Robert ndona :rodond92@gmail.com atau Tofik Tofana : toftofana@yahoo.co.id

selamat bertugas dan selamat menjalankan ibadah puasa bagi yang melaksanakan.

salam Kompak
editor

Friday, February 19, 2010

undangan reuni persada92

Rencana akan diadakan reuni PERSADA92 yang akan dilaksanakan pada :
a. tanggal : kamis 25 februari 2010
b. tempat : the valley restauran sukiyaki
jln. dago pakar timur 28 dago atas bandung
c. pukul : 18.00

ps. Bagi yang berminat secepatnya hub. letkol aswardi, letkol maruli, letkol nefra

salam kompak

editor

Sunday, May 17, 2009

Untukmu JENDERAL ku …….


Untukmu JENDERAL ku …….
3 orang Jenderal Amerika sesaat setelah usainya perang dunia kedua.
George Marshall, seorang jenderal Amerika yang dijuluki oleh Winston Churchill, Perdana Menteri Inggris sebagai “organizer of victory“, arsitek atau tim sukses kemenangan sekutu pada perang dunia ke 2. Sebagai Kepala Staf Angkatan Darat, dia pernah mengomandoi Jenderal Mac Arthur dalam melaksanakan operasi tempur di kawasan Pasifik. Dia terkenal dengan “Marshall Plan” nya, konsep program recovery Eropa pasca perang dunia. Untuk kiprahnya kepada masyarakat global Jenderal Marshall , pada tahun 1953 memperoleh hadiah Nobel Perdamaian. Pangkat terakhirnya adalah Jenderal bintang 5.

Dwight David “Ike” Eisenhower, Jenderal Amerika yang menjabat sebagai Presiden Amerika Serikat ke 34 di tahun 1953 sampai dengan 1961. Lulusan West Point Military Academy tahun 1915, adalah penggagas dibangunnya “Interstate Highway System”, jalan bebas hambatan antar kota seluruh Amerika di tahun 1956. Sisitem jalan besar antar negara bagian itu , ditujukan untuk memudahkan Amerika , bila menghadapi perang menjadi lebih mudah untuk evakuasi dan mobilisasi kekuatan militer dan sipil. Terkenal dengan ucapannya : “Security and Liberty may prosper together ! “. Sesuai hukum berlaku, dia mengundurkan diri sebagai Jenderal pada tahun 1953, sesaat sebelum diangkat menjadi Presiden. Pada saat selesai dan sukses melaksanakan tugas sebagai Presiden, atas segudang jasanya untuk negara, dia diaktifkan kembali untuk menerima kenaikan pangkat sebagai Jenderal Bintang 5. Eisenhower pernah bertugas sebagai ajudan dan sekretaris dari Jenderal Mac Arthur.

Jenderal Douglas Mac Arthur, lulusan West Point angkatan 1903. Jenderal lapangan yang malang melintang selama lebih dari 11 tahun di luar Amerika untuk menjaga kehormatan dan kepentingan Amerika Serikat. Terkenal dengan kata-katanya : “Old Soldier Never Die, They Just Fade Away”. Dia juga adalah seorang Jenderal bintang 5. Walaupun, dimasa itu bintang lima hanya diberikan sebagai penghormatan bagi seorang Jenderal yang berjasa luar biasa bagi negaranya, dan sekarang kabarnya sudah tidak ada lagi jenjang kepangkatan bintang 5 tersebut.Mac Arthur pernah berkata sebagai berikut : “By profession I am a soldier and take pride in that fact. But I am prouder—infinitely prouder—to be a father. A soldier destroys in order to build; the father only builds, never destroys.” Walaupun dia bangga sebagai Prajurit, namun dia jauh lebih bangga sebagai seorang bapak dari anak-anaknya. Prajurit selalu merusak atau menghancurkan dulu baru membangun, akan tetapi sebagai bapak saya hanya membangun dan tidak pernah merusak atau menghancurkan. Pada saat Jenderal Eisenhower, juniornya di West Point datang kepadanya dan melaporkan bahwa dia akan diangkat menjadi Presiden Amerika, konon Mac Arthur, berkata : Go Ahead, saya akan support anda tidak sebagai Senior mu, akan tetapi sebagai seorang warga negara Amerika biasa. “I am proud of you!”

Ketiga Jenderal itu, George Marshall, Dwight Eisenhower dan Mac Arthur adalah Jenderal yang meraih pangkat bintang 5. Ketiganya mengabdikan diri kepada negaranya, baik semasa aktif di militer maupun setelah purnawira. Ketiganya menjaga “officership” dan jiwa korsa serta rasa setiakawan sebagai sesama Perwira, menumpahkan seluruh kemampuan bagi bangsa dan negara Amerika Serikat. Ketiganya, tidak pernah mendirikan partai politik untuk mengabdikan dirinya kepada negara dan juga tidak pernah bersaing “head to head” diantara sesamanya demi menjaga kehormatan “korps”nya. Mereka memilih untuk “bahu membahu” mengabdi kepada bangsanya. Mereka bertiga kemudian dijuluki sebagai ” Sang 15 Bintang ! Three Generals who saved The American Century “. Oleh CH

Friday, January 16, 2009

BANGUN NAWOKO DANYONIF 631 KODAM VI/TPR


<BANGUN NAWOKO DANYONIF 631 KODAM VI/TPR, JUGA DALAM SPRIN KASAD TERSEBUT ANANTA WIRA MENJADI KASI INTEL REM 074/WRT KODAM IV/DIP DAN WAYAN SUARJANA MENJADI DANSESANDHA PUSDIKPASSUS. SELAMAT YA TEMAN SEMOGA SUKSES SELALU.......KHUSUS BUAT PAK BANGUN AGAR KIBARKAN BENDERA PERSADA92 DI BUMI KATULISTIWA...AMIN..

Wednesday, January 7, 2009

YOGA DANYOIF 300/RAIDER


YOGA JADI DANYONIF RAIDER PADA TANGGAL 6 JANUARI 2008, YOGA DILANTIK MENJADI DANYONIF 500/RAIDER KODAM III SILIWANGI. SELAMAT BUAT PAK CHACHA BESERTA KELUARGA SEMOGA TETAP SUKSES SELALU. PUNCAK TELAH DIAMANKAN OLEH PAK CHACHA...............